Enak nih brownis rasanya mantap dan cara buatnya pun gampang banget, apalagi bahan-bahannya serba 6 Sendok makan. Brownis yang satu ini bukan saya yang buat tapi sepupu, kalau saya sih cuma bisa makannya aja. Sudah banyak kue brownis yang saya coba, tapi kue yang satu ini rasanya spesial dan kalau kata istri bisa dibuat dengan campuran buah pisang ambon, durian, kacang, tapai singkong dan buah lainnya yang mungkin bisa kalian coba dirumah.
Kue yang saya pajang ini adalah kue brownies yang dilumuri/ditaburi keju diatasnya, modelnya sederhana tapi tergantung bagaimana kreasi kita dalam membuat kue brownies.
Berikut ini adalah bahan-bahannya:
- 6 sdm gula pasir, 6 sdm tepung terigu, 6 sdm bubuk cocoa (coklat), 6 sdm minyak makan, 6 sdm iar hangat, 6 sdm susu coklat cair
- 2 telur ayam ras, 1 saset vanili, 2 sdm baking powder.
Nah cara buatnya berikut ini:
- Siapkan wadah atau baskom kecil + mixcer (alat pengocok bahan)
- Masukkan telur, vanili dan gula pasir dikocok hingga berbus
- Masukkan tepung terigu, bubuk cocoa (coklat), baking powder, kocok kembali hingga merata
- Masukkan minyak makan, air hangat dan terakhir susu cokelat, aduk semuanya hingga benar-benar rata.
Terakhir waktunya memasak dengan di kukus yaitu:
- Siapkan tempat pengukus brownis (bisa gunakan panci seperti mengukus nasi)
- Kemudian siapkan loyang untuk buat kue (tentu disesuaikan lebar alat pengukus/panci)
- Lumasi secara merata loyang dengan minyak makan, baru kemudian masukkan semua bahan yang sudah di kocok tadi ke dalam loyang untuk selanutnya di kukus.
Agar supaya rasanya lebih spesial pada saat mengaduk bahan-bahan tersebut, bisa dicampur dengan buah pisang ambon atau buah lainnya sesuai yang saya jelaskan di atas dengan cara di kocok/diaduk hingga lebur menjadi satu dengan bahan-bahan tersebut. Selamat mencoba.