Cara Daftar dan Aktifasi Internet Banking BRI


Internet Banking merupakan sarana sistem bertransaksi melalui jaringan internet (online internet) yang bisa digunakan untuk mengecek saldo, transfer, pembayaran, pembelian dan lainnya. Penggunaan Internet Banking bisa melalui alamat web resmi BRI di ib.bri.co.id atau menggunakan aplikasi Internet Banking Bernama: BRI Mobile yang bisa di download melalui PlayStore di HP Android yang memiliki kuota data intenet.

Untuk membuat internet banking tentu anda harus sudah membuat atau membuka buku rekening Bank BRI, jadi saya anggap anda sudah mendapatkan atau mempunyai Buku Rekening dan Kartu ATM beserta Nomor PIN ATM yang menjadi rahasia pribadi anda. Jika anda belum membuat rekening, maka anda bisa baca tautan artikel ini : Membuat Rekening Baru Bank BRI, Tabungan Simpedes Gak Kalah Seru!

Pada saat anda membuat rekening baru biasanya pegawai CS BRI akan meminta dan menuntun kita untuk menentukan nomor telepon yang akan digunakan untuk Internet banking dan SMS Banking. Jadi seharusnya anda bisa sekaligus meminta CS BRI untuk membantu membuat dan aktifasi internet banking.

Jika anda sudah terlanjur membuat rekening tetapi belum/tidak/lupa untuk meminta mendaftarkan internet banking maka anda bisa datang langsung ke cabang Bank BRI terdekat dimanapun bisa, siapkan saja FC KTP+KK, Buku Rekening+FC-nya, Kartu ATM dan tentunya HP aktif yang sudah terisi paket kuota dan pulsa minimal 5000 rupiah.

Ada dua cara untuk membuat internet banking yaitu mendaftar di Kantor Cabang BRI terdekat dan atau mendaftar di loket ATM BRI terdekat.

Mendaftar Internet Banking di Kantor Cabang BRI
Untuk membuat internet banking di kantor cabang maka anda harus menyiapkan data berikut ini:
1. Buku tabungan BRI (ada juga minta di Fotocopy 2 lembar)
2. Kartu Keluarga dan KTP (ada juga minta di Fotocopy 2 lembar)
3. Kartu ATM aktif
4. Handphone (HP) untuk proses aktifasi, pastikan nomor simcard memiliki kuota data internet dan pulsa minimal 5000. Pastikan juga nomor simcard anda brand operator yang resmi bekerja sama dengan BRI contoh: Telkomsel, Indosat, XL
5. Email aktif untuk menerima notifikasi internet banking

Anda siapkan semua data di atas baru datang ke kantor cabang BRI terdekat. Seperti biasa ambil nomor antrian untuk bagian customer service, isi formulir secara benar dan lengkap lalu lakukan pendaftaran internet banking bersama pegawai CS BRI yang baik hati dan dapatkan m-Token untuk aktifasi layanan tersebut. Jadi mintalah bantuan CS BRI ya gaesss…



Mendaftar Internet Banking di Loket ATM BRI
Selain cara di atas, anda bisa membuat internet banking diloket ATM BRI terdekat. Langkah langkah pendaftarannya sebagai berikut:
1. Silahkan masuk ke loket ATM BRI terdekat
2. Masukkan kartu ATM anda ke mesin ATM
3. Ketik PIN ATM anda
4. Pilih menu LAINNYA, kemudia menu INTERNET BANKING
5. Ketik password baru anda untuk internet banking (kalau bisa jangan sama dengan PIN ATM)
6. Ketik ulang password yang sama
7. Setelah selesai akan tampil di layar USER ID untuk internet banking (jika perlu terlebih dahulu di foto karena terkadang struk di ATM habis)
8. Selesai, silahkan anda ambil struk kertas berisi User ID dan Password untuk internet banking. Jangan lupa ambil juga Kartu ATM anda

Sampai disini proses pendaftaran di mesin ATM selesai, tapi anda belum bisa menggunakan internet banking. Karena anda lagi-lagi harus ke Kantor Cabang BRI terdekat untuk melakukan verifikasi dan aktifasi untuk mendapatkan m-Token sebagai pengamanan tambahan. Hemz, silahkan anda persiapkan sendiri yaa syarat yang diperlukan Bank dan jangan lupa bawa juga struk kertas berisi User ID tersebut.

Aktifasi Internet Banking BRI
Setelah pendaftaran internet banking berhasil, selanjutnya lakukan aktivasi internet banking di situs resmi BRI, berikut ini langkah-langkahnya:
1. Bukalah alamat situs resmi BRI : https://ib.bri.co.id
2. Masukkan User ID dan Password untuk internet banking anda, serta masukkan juga kode captca untuk validasi
3. Anda akan masuk kehalaman persyaratan dan ketentuan, silakan anda klik SETUJU
4. Selanjutnya anda akan diminta untuk mengubah password akun internet banking anda, dan juga memasukkan email aktif
5. Jika langkah 1-4 sukses maka akun internet banking anda seyogyanya sudah bisa digunakan baik di situs resmi atau di aplikasi resmi di hp android.
6. Selesai

Catatan:
Jangan gunakan user id dan password di aplikasi resmi android (BRI Mobile) sebelum anda melakukan aktifasi dan validasi di situs resmi https://ib.bri.co.id menggunakan browser. Itulah syarat awal agar user id anda tidak terblokir yang menyebabkan anda harus aktifasi ulang untuk mendapatkan m-Token baru.

Jika HP anda dual simcard (memakai dua kartu) maka pastikan nomor telepon yang didaftarkan untuk internet banking harus berada di simcard 1 (slot SIM-1). Internet banking di android tidak akan berfungsi jika sim card di pasang di slot SIM 2. Paham yaa..!

Demikian bahasan kali ini, semoga membantu anda.